Dekan FUSA: Penanaman Nilai Kerukunan Merupakan Hal Yang Penting

  • Admin Humas
  • Kamis, 14 November 2019
  • 2920 Tampilan
Dekan FUSA saat sampaikan sambutan pada roadshow FKUB.

Sivitas akademika Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) menyambut baik roadshow yang dilakukan  Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bandar Lampung di aula fakultas setempat, Kamis (14/11). 

“Penanaman nilai kerukunan ini penting. Negara kita ini rukun, meskipun terdiri dari ratusan suku dan budaya. Semuanya terikat dalam Pancasila,” kata Dekan FUSA Dr Afif Anshori MAg.

Roadshow yang dikemas dalam bentuk talkshow ini diikuti oleh mahasiswa FUSA dengan antusias. Menurut Afif yang juga sebagai Ketua FKUB Kota Bandar Lampung ini mengatakan, kerukunan hidup antar umat beragama merupakan sunnatullah yang tidak bisa dielakkan.

Dia berpesan kepada mahasiswa untuk dapat bersikap toleran dan menyebarkan sikap tersebut di dalam masyarakat.

Dalam roadshow kali ini, FKUB mengangkat tema Menanamkan Nilai-Nilai Kerukunan Umat Beragama pada Mahasiswa dan Pelajar Lintas Agama se-Kota Bandar Lampung. Selain di UIN, FKUB juga berkeliling ke kampus dan sekolah-sekolah di kota Bandar Lampung.

Pengurus FKUB bersama mahasiswa FUSA.

Seperti yang disampaikan Dekan FUSA, perwakilan FKUB Agustinus Suarso menyampaikan hal senada. “Hal yang penting yaitu membangun kerukunan. Keberagamaan itu menjadi rahmat semesta alam. Kita harus memiliki rasa kebersamaan dalam membangun bangsa ini,” tandasnya.

Hadir juga pada kegiatan ini sejumlah pengurus FKUB dan Komandan Kodim Kota Bandar Lampung. (NF/HI)