Tindak Lanjuti Kerjasama, FUSA UIN RIL Terima Delegasi FUAD UIN RMS Surakarta

  • Admin Humas
  • Jumat, 24 Juni 2022
  • 1130 Tampilan
Foto Bersama Pimpinan FUSA UIN Raden Intan Lampung dengan Pimpinan FUAD UIN Raden Mas Said Surakarta.

Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) UIN Raden Intan Lampung menerima delegasi Benchmarking Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUAD) UIN Raden Mas Said Surakarta di Aula Fakultas, Rabu (22/6/2022).

Dekan FUSA, Dr Ahmad Isnaini, dalam sambutannya menyatakan kegembiraan atas kunjungan ini dan mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk tindak lanjut MoA antar kedua Fakultas.

Dekan juga berharap hal ini mampu mendongkrak akreditasi kedua belah pihak, “Kegiatan akademis seperti ini merupakan ajang silaturahim dan semoga hal ini mampu mendongkrak akreditasi institusi” ujarnya.

Dalam kunjungan ini, selain dilakukan Benchmarking, juga sekaligus Visiting Lecturer yang menghadirkan 8 orang dosen pemateri, yaitu :

  1. Alfina Hidayah, BA (Hons)., M.Phil. (Prodi Studi Agama-Agama) dengan judul “Peran Muslim dalam Studi Perbandingan Agama di Indonesia: Studi atas Kontribusi dan Karya Muslim Nusantara”.
  2. Nur Rohman, M.Hum. (Prodi Pemikiran Politik Islam) dengan materi berjudul “Cultural Symbol dan Politik Identitas dalam Pembangunan Kota Sampit, Kalimantan Tengah”.
  3. Dra. Hj. Siti Nurlaili Muhadiyatiningsih, M.Hum. (Prodi Akidah dan Filsafat Islam) dengan materi berjudul “Nilai Filosofis Bangunan Masjid Agung Kraton Kasunanan Surakarta”
  4. Tsalis Muttaqin, LC., M.S.I. (Prodi IAT) dengan materi berjudul “Kontroversi Ashab al-Qaryah dalam surat Yasin antara Ath-Thabari dan Ibn Katsir (Kajian Mubhamat al-Qur’an)”
  5. Retno Pangestuti (Prodi Psikologi Islam) dengan materi berjudul “Developing Research-Based Islamic Psychological Science by Elaborating the Psychology of Morals and Local Wisdom Values”
  6. Wakhid Musthofa, M.Psi., Psikolog (Prodi Psikologi Islam) dengan materi berjudul “The Psychological Dynamics of Child with Oppositional Defiant Disorder (ODD)”
  7. Supriyanto (Prodi Tasawuf dan Psikoterapi) “Sufi Healing:Upaya Integrasi Keilmuan dan Keagamaan untuk Mencapai Kesehatan Fisik dan Psikis”.
  8. Akhmad Anwar Dani, M.Sos.I (Prodi Sosiologi Agama) dengan materi berjudul “Masjid Network : Resource Sharing dan Optimalisasi Fungsi Masjid Sebagai Pusat Pemberdayaan Masyarakat”.

Selain dihadiri oleh unsur pimpinan dari kedua Fakultas, acara ini juga dihadiri oleh Pengurus Ormawa (SEMA, DEMA dan HMPS) FUSA. (HI)