UIN-Pemkab Pringsewu Jalin Kerjasama

  • Admin Humas
  • Rabu, 04 April 2018
  • 2432 Tampilan

HUMAS UIN RIL– UIN Raden Intan Lampung terus menjajaki kerjasama dengan banyak pihak. Salah satunya dengan pemerintah kabupaten Pringsewu, Rabu (4/4/2018).

Penjajakan kerjasama dilakukan Rektor UIN Raden Intan Prof Dr Moh Mukri MAg di kantor Bupati Pringsewu dan diterima langsung oleh Bupati Sujadi Sadat. Rektor menyampaikan maksud dan tujuan kedatangannya ke kabupaten dengan slogan Jejama Secancanan ini. “Pak Bupati ini kawan lama saya. Selain bersilaturahmi, maksud kedatangan kami yaitu untuk menjalin kerjasama antara UIN Raden Intan dengan Pemkab Pringsewu,” ujarnya dihadapan Bupati dan jajaran, serta rombongan UIN, di ruang pertemuan kantor Bupati.

Prof Mukri mengatakan, banyak SDM terbaik dari Pringsewu. “Di Pringsewu ini, kesadaran masyarakat tentang pendidikan cukup tinggi. Banyak juga ‘tokoh’ yang hadir dari Pringsewu,” ungkapnya.

Dia pun memaparkan, ada sekitar 792 mahasiswa UIN yang terdata berasal dari Pringsewu. “Mereka adalah kader-kader terbaik Pringsewu yang perlu mendapatkan atensi dan perhatian, khususnya bagi mahasiswa yang berprestasi dan kurang mampu,” tegas rektor. Ia berharap UIN Raden Intan dan pemerintah kabupaten Pringsewu dapat bersinergi dalam berbagai bidang dan memberikan pelayan terbaik untuk masyarakat.

Bupati Pringsewu menyambut baik maksud kerjasama tersebut. Sujadi mengatakan, pemerintah kabupaten memang memiliki fokus salah satunya pada pendidikan.

“Di Pringsewu ada 12 perguruan tinggi. Di setiap desa bahkan dusun sudah ada PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini). Kita memang konsen pada pendidikan,” terang Sujadi.

Bupati juga menyampaikan potensi dan kemajuan kabupaten Pringsewu. Menurutnya, kerjasama tersebut akan dikomunikasikan dengan dinas-dinas.

“Poin-poin teknis kerjasama, nanti akan dikoordinasikan dengan dinas-dinas terkait. Karena kerjasama ini tidak hanya pada pendidikan, keagamaan atau sosial saja. Tetapi bisa juga bidang lain,” tambahnya.

Kerjasama tersebut yang telah disepakati kedua belah pihak akan ditindaklanjuti dengan nota dinas kerjasama yang dikoordinasikan antara bagian kerjasama UIN dengan Dinas Sosial Kabupaten Pringsewu. (NF/FM)