UIN RIL Siap Jadi Penyelenggara Program Persiapan Studi Lanjut S2 dan S3 Luar Negeri

  • Admin Humas
  • Selasa, 28 September 2021
  • 1759 Tampilan
WR I Prof. Alamsyah, WR III Prof. Wan Jamaluddin, bersama Tim PMU 5000 Doktor saat presentasi kesiapan PTP PPSL 2021.

UIN Raden Intan Lampung siap menjadi Perguruan Tinggi Penyelenggara (PTP) Program Persiapan Studi Lanjut (PPSL) S2 dan S3 Luar Negeri tahun 2021. PPSL merupakan program yang diselenggarakan oleh PMU 5000 Doktor Kementerian Agama (Kemenag) RI.

Wakil Rektor (WR) I Prof Dr Alamsyah MAg memaparkan kesiapan UIN RIL terkait program tersebut dihadapan perwakilan PMU 5000 Doktor Kemenag RI Didin Nuruddin Hidayat PhD dan Efin Faridho SH, di Lt.7 Gedung Akademik dan Riset Center, Selasa (28/9).

Dalam presentasinya, WR I menjelaskan kesiapan UIN RIL mulai dari sarana prasarana, SDM, sampai pada pengalaman UIN dalam menyelenggarakan pelatihan. “Pelatihan-pelatihan diantaranya Bahasa Inggris (TOEFL/IELTS) dan Bahasa Arab (TOAFL/IKLA) untuk dosen dan mahasiswa. Termasuk metodologi pembelajaran untuk instruktur bahasa,” paparnya.

Desain kurikulum yang akan disajikan untuk PPSL ini diantaranya yaitu Penyusunan Proposal Penelitian, Materi Kebahasaan, Tips Meraih Beasiswa, Peningkatan Profesionalisme dan Jejaring, serta Wawasan Kebangsaan dan Moderasi Beragama.

Sementara itu, Didin menyampaikan, PPSL ke luar negeri ini akan ditujukan untuk alumni S1 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) untuk program S2 dan  dosen PTKI yang akan melanjutkan studi untuk program S3. Dia berharap, program ini bisa dapat segera terlaksana.

Tim PMU 5000 Doktor meninjau fasilitas di Pusba UIN RIL.

Turut hadir pada presentasi kesiapan PSPL ini WR III Prof Wan Jamaluddin PhD, Kepala Pusat Pengembangan Bahasa (Pusba) Kamran As’at Iryady Lc MSI, Kepala Ma’had Al-Jami’ah Muhammad Nur MHum, dan sejumlah dosen UIN RIL alumni luar negeri. Tim PMU 5000 Doktor juga melihat secara langsung fasilitas di Pusba dan Ma’had Al-Jami’ah UIN RIL. (NF/HI)