UIN RIL Siap Selenggarakan SSE UM-PTKIN
- Admin Humas
- Selasa, 18 Mei 2021
- 1896 Tampilan

UIN Raden Intan Lampung (RIL) siap selenggarakan tes Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) dengan Sistem Seleksi Elektronik (SSE) tahun 2021 secara daring. Ujian SSE ini sebagai upaya dari PTKIN dalam mencegah dan memutus penyebaran wabah Covid-19.
Hal ini disampaikan Wakil Rektor (WR) I Prof Dr Alamsyah MAg di tengah-tengah pelaksanaan ujicoba yang berlangsung pada 17-19 Mei 2021. Dia mengatakan, Panitia Nasional sampai pada Panitia Lokal disetiap kampus telah menyiapkan ujian daring ini dengan sebaik-baiknya.
Alamsyah menjelaskan, UIN Raden Intan Lampung mendapat predikat Q1 dari panitia nasional atau siap secara fasilitas maupun SDM untuk menyelenggarakan ujian secara daring.
“Fasilitas kita mulai dari lab komputer, jaringan, sampai kepada SDM untuk mengoperasikan ujian daring kita siap. Dengan kesiapan ini, kita akan berupaya dengan maksimal dalam menjalankan ujian berbasis SSE ini,” ujarnya.
Koordinator SSE UIN RIL Syafrimen PhD memaparkan bahwa ujian serentak secara nasional ini ada perubahan dalam sistem aplikasi dengan tahun sebelumnya. “Tahun ini ada upgrade aplikasi. Salah satunya yaitu tentang menu untuk voice. Jadi peserta ujian di tes membaca Alquran dan itu akan menjadi penilaian tersendiri,” paparnya.
Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PTIPD) ini menekankan kepada peserta UM-PTKIN untuk membaca informasi yang tertera dalam kartu ujian. “Semua informasi terkait ujian SSE ini sudah dijelaskan dalam kartu ujian, mulai dari download aplikasi sampai pada peraturan dan ketentuan saat ujian,” jelasnya.
Sebanyak 4500 peserta tes UM-PTKIN yang mengikuti ujian di UIN RIL. Jumlah ini terbagi kedalam 25 ruang dan 9 sesi. Setiap ruang berisi 20 peserta dan diawasi satu orang pengawas. Ujian SSE ini setiap hari berlangsung 3 sesi dan setiap harinya terdapat 1500 peserta yang mengikuti ujian.
Syafrimen juga menghimbau kepada peserta, saat pelaksanaan ujian untuk memastikan perangkat yang digunakan, begitupun kondisi sinyal di tempatnya masing-masing. Menurutnya, kendala-kendala yang terjadi seperti kondisi sinyal yang kurang baik dapat diminimalisir dengan mencari tempat yang sinyalnya mendukung.
Setelah ujicoba ini, peserta akan mengikuti ujian sesungguhkan pada 24-29 Mei 2021. Dalam satu hari, pelaksanaannya dibagi menjadi 3 sesi, yaitu pukul 07:20-9:20 WIB (Sesi 1), 10:50-12:50 WIB (Sesi 2), dan 13:50-15:50 WIB (Sesi 3).

Berdasarkan data dari panitia nasional UM-PTKIN secara keseluruhan, pada hari pertama ujicoba Sesi 1 jumlah peserta yang tercatat 12.279 orang. Sebanyak 8.306 orang (68%) yang mengikuti ujicoba dari 10.030 orang (82%) yang berhasil melakukan login.
Untuk Sesi 2 tercatat berjumlah 12.173 orang, yang berhasil login 10.242 orang (84%) dan mengikut ujicoba 8.822 orang (72%). Kemudian pada Sesi 3 berjumlah 12.084 orang, yang berhasil login 10.212 orang (85%) dan mengikuti ujicoba sebanyak 7.953 orang (66%).
Adapun kendala atau masalah yang ditemukan peserta saat ujicoba maupun pelaksanaan SSE, panitia menyiapkan aplikasi pengaduan di laman https://sapa.um-ptkin.ac.id/. Hasil SSE UM-PTKIN ini akan diumumkan pada 17 Juni 2021 di laman https://um-ptkin.ac.id/ dan media sosial resmi UIN Raden Intan Lampung. (NF/HI)